Pages

Minggu, 14 April 2013

Cara Mengendalikan Inflasi di Indonesia


        Pemerintah indonesia lebih cenderung memakai instrumen moneter sebagai  alat untuk mengatasi inflasi,misalnya dengan mekanisme politik pasar terbuka atau mengubah cadangan minimum.Perlu diingat bahwa pendekatan moneter untuk mengatasi inflasi dalam jangka pendek akan lebih baik diterapkan pada negara yang telah maju perekonomiannya bukan pada negara berkembang seperti Indonesia.Jadi apabila pendekatan moneter dipakai sebagai alat utama mengendalikan inflasi di Indonesia maka hal itu tidak akan dapat menyelesaikan masalah inflasi yang berkarakteristik panjang.Oleh karena itu,ada beberapa cara untuk mengatasi inflasi Indonesia,antara lain sebagai berikut.
1. Peningkatan supply bahan pangan
Peningkatan supply bahan pangan dapat dilakukan dengan lebih memberikan perhatian pada pembangunan di sektor pertanian,khususnya subsektor pangan. Modernisasi tekhnologi dan metode pengolahan lahan serta pertambahan luas lahan pertanian perlu dilakukan untuk meningkatkan laju produksi bahan pangan agar tercipta swasembada pangan.
2.          Pengurangan defisit APBN
Hal tersebut dapat ditempuh dengan cara-cara ,antara lain:
a). Meningkatkan penerimaan rutinnya,terutama dari sektor pajak
b). Mengurangi ketergantungan terhadap pinjaman dana dari luar negeri
c). Menurunkan pengeluaran pemerintah.
3.          Peningkatan Cadangan Devisa
Peningkatan cadangan devisa dapat ditempuh dengan berbagai cara,antara lain sebagai berikut:
a).Memperbaiki posisi neraca perdangan luar negeri terutama pada     perdangangan jasa,agar tidak terus menerus defisit
b.)Mengurangi ketergantungan industri domestik terhadap barang-       barang luar negeri
c). Mengubah industri yang bersifat subtitusi impor kepada yang bersifat promosi ekspor agar terjadi efisiensi di sektor harga dan meningkatkan ekspor
d).Membangun industri yang mampu menghasilkan nilai tambah yang tinggi dan memiliki kandungan komponen lokal yang relatif tinggi pula
4.          Perbaikan dan peningkatan kemampuan penawaran agregat
Perbaikan dan peningkatan kemampuan penawaran agregat yang dilakukan pemerintah untuk mengatasi inflasi,antara lain sebagai berikut:
a).  Mengurangi kesenjangan output dengan cara meningkatkan kualitas sumber daya pekerja, modernisasi tekhnologi produksi,serta pembangunan industri manufaktur nasional agar kinerjanya meningkat.
b). Memperlancar jalur distribusi barang nasional supaya tidak terjadi kesenjangan penawaran dan permintaan tingkat daerah.
c). Menstabilkan tingkat suku bunga dan menyehatkan perbankan nasional,tujuannya untuk mendukung proses industrialisasi nasional.
d).  Menciptakan kondisi yang sehat dalam perekonomian.

SUMBER :RUSDARTI.2008.EKONOMI FENOMENA SEKITAR KITA:JAKARTA,TIGA SERANGKAI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar